Sharkoon SATA Quickport – Docking Hard Disk Praktis
Bisa 3.5" dan 2.5" Dengan bentuk seperti ini, hard disk 3.5" dan 2.5" dapat digunakan.
Saat sebuah komunitas melakukan kopi darat, biasanya para peserta tidak luput untuk bertukar file antaranggota dengan membawa sebuah hard disk eksternal. Akan tetapi, memiliki sebuah hard disk eksternal tentu saja cukup mahal dan isinya tidak bisa diganti dengan hard disk yang lain. Oleh karena itu, Sharkoon mengeluarkan sebuah solusi yang cukup baik dengan SATA Quickport. SATA Quickport adalah sebuah docking hard disk internal yang dihubungkan melalui USB port. Hard disk yang didukung adalah 3.5” dan 2.5”.
Sharkoon masih membutuhkan adaptor untuk mengambil dayanya. Produk ini masih menggunakan USB 2.0 sebagai interkoneksinya. Untuk kinerjanya, CHIP hanya mendapatkan transfer rate sebesar 30 MB/s saja untuk read transfer rate-nya. Write transfer rate hanya 28 MB/s. Dengan kecepatan seperti ini masih cukup baik dalam melakukan pertukaran data.
kesimpulan Sebuah Docking hard disk yang baik. Cocok untuk dipakai saat kopi darat maupun dipakai bersamaan dengan komputer pribadi.
Tags: Docking Hard Disk Praktis, Sharkoon SATA, Sharkoon SATA Quickport

0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !